Arthur Lay: Natal Harus jadi Semangat untuk Sambut Tahun Baru

  • Whatsapp
Ketua BPD HIPMI NTT, Arthur Lay, saat memberikan bingkisan Natal. (Ist)
Ketua BPD HIPMI NTT, Arthur Lay, saat memberikan bingkisan Natal. (Ist)
Ketua BPD HIPMI NTT, Arthur Lay, saat memberikan bingkisan Natal. (Ist)

KUPANG, berandanusantara.com – Ketua BPD Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Nusa Tenggara Timur (NTT), Arthur Lay mengatakan, perayaan Natal hendaknya menjadi semangat untuk menyambut tahun yang baru. Semangat itu berupa optimisme untuk dapat hidup lebih baik kedepannya.

Pernyataan itu disampaikannya saat memberikan sambutan pada perayaan Natal bersama keluarga besar HIPMI NTT, bersama anak-anak dari sejumlah Panti Asuhan yang ada di Kota Kupang. Acara tersebut digelar di Resto Celebes, kelurahan Kayu Putih, Jumat (29/12/2017).

Read More

“Saya ajak untuk bersama-sama tinggalkan semua yang buruk di tahun ini, agar dapat sonsong tahun baru yang lebih baik,” ujar Lay.

Perayaan Natal bersama itu juga dirangkai dengan kegiatan bertajuk HIPMI Peduli. Dimana, HIPMI NTT memberikan sejumlah bingkisan kepada yang dianggap berhak diantaranya; Yayasan Peduli Kasih, Panti Asuhan Sonaf Manekan, Panti Asuhan Syalom, Panti Asuhan Susteran Alam.

Terkait itu, Arthur menambahkan, HIPMI Peduli merupakan salah satu bentuk implementasi kepedulian HIPMI kepada masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan. Kegiatan serupa, jelasnya, akan diadakan secara rutin pada waktu yang akan datang.

“Kami (HIPMI NTT) ingin menjadi lilin dan terang bagi dunia,” pungkasnya. (AM)

Related posts