Dandim 1618 TTU Terjun ke Sawah Bersama Rakyat

  • Whatsapp
Dandim 1618 TTU saat melakukan penggemburan dengan mesin traktor di persawahan milik warga desa Humusu. (Lius Salu/BN)
Dandim 1618 TTU saat melakukan penggemburan dengan mesin traktor di persawahan milik warga desa Humusu. (Lius Salu/BN)
Dandim 1618 TTU saat melakukan penggemburan dengan mesin traktor di persawahan milik warga desa Humusu. (Lius Salu/BN)

KEFAMENANU, berandanusantara.com – Komandan Kodim 1618 Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT) Letkol Infanteri Yudi Gumilar terjun langsung turun ke sawah melakukan penggemburan tanah menggunakan mesin traktor bersama warga di areal persawahan kelompok tani Nekmamot Lelnoah, desa Humusu, Oekolo, kecamatan Insana Utara.

Hal ini dilakukan Dandim di areal sawah seluas 12,5 hektare, Kamis (16/6/2016) kemarin dalam rangka pendampingan upaya khusus (Upsus) program Swasembada Pangan tahun 2016. Turut hadir dalam kegiatan itu Pasi Intel Kodim 1618 TTU, Kapten Inf. Hendry Dunant, Dandramil 03 Wini, Lalu Yuli Ibnu Fajar dan kepala desa Humusu Oekolo, Andreas Panu.

Selain melakukan traktor bersama, sosok nomor satu di Kodim 1618 TTU juga melakukan pencabutan bibit bersama, penanaman padi bersama, penyebaran pupuk bersama, pemotongan padi bersama, dan melakukan panen bersama di persawahan milik Bapak Ambrosius Neno.

Rangakian kegiatan tersebut ditutup mantan Komandan Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 744 SYB ini dengan memberikan pengarahan kepada sejumlah kelompok tani di wilayah itu. (Lius Salu)

Related posts