
KEFAMENANU, berandanusantara.com – Menyambut HUT Kodam IX Udayana ke-59 Tahun 2016, Kodim 1618 kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT), melakukan kegiatan penghijauan penanaman ratusan bibit pohon sengon dan mahoni, yang berlokasi di Desa Letmafo Kecamatan Insana Tengah.
Penanaman ratusan pohon sengon dan mahoni yang dimulai dan diawali dengan tutur adat oleh tokoh adat setempat dimaksudkan untuk mengurangi pemanasan Global dan mengurangi erosi pada musim penghujan sebagaimana yang digalakan Pemerintah pusat. Karenanya diharapkan ratusan anakan pohon itu dirawat dengan baik demi pertumbuhan dan perkembangan selanjutnya.
“Penghijauan penanaman bibit pohon sengon dan mahoni ini selain untuk membantu Pemda TTU juga dilakukan untuk memperingati HUT Kodam IX/UDY ke-59 Tahun 2016, ” tandas Dandim 1618 TTU, Letkol Inf Yudi Gumilar, melalui Perwira seksi Intel Kodim 1618 TTU, Kapten Inf. Hendry Dunan, Rabu (25/05/2016).
Hendry menjelaskan, sebelum melakukan penanaman, terlebih dahulu dilakukan upacara singkat yang diawali dengan tutur adat oleh Klemens tubani, kemudian dilanjutkan dengan penanaman yang dilakukan simbolis oleh Kasdim 16181 TTU, Kepala Desa Letmafo dan warga setempat.
Sementara itu, Kepala Desa Letmafo, Laurensius Ena mengaku sangat senang sebab desanya dipilih sebagai lokasi penghijauan oleh Kodim 1618 TTU dalam rangka memperingati HUT Kodam IX Udayana ke – 59 Tahun 2016.
“Terimkasih kepada Kodim 1618/TTU yang telah memilih desa kami sebagai lokasi penghijauan. Ratusan tanaman sengon dan mahoni ini, akan kami jaga dan rawat dengan baik sehingga dapat berguna sesuai yang diharapkan,” terang Ena. (Lius Salu)