PDAM Ronda Optimalkan Air Bersih Selama Sidang Sinode GMIT

  • Whatsapp
IR. YAHYA B.F. SODAKH
IR. YAHYA B.F. SODAKH
IR. YAHYA B.F. SODAKH

RONDA, berandanusantara.com – PDAM Kabupaten Rote Ndao (Ronda), Nusa Tenggara Timur (NTT) memastikan pelayanan air bersih selama Sidang Sinode GMIT telah siap. Hal tersebut dioptimalkan demi suksesnya acara yang rencanany akan dibuka secara langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Plt Direktur PDAM Kabupaten Rote Ndao Ir. Yahya B.F. Sodakh saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (01/09 2015), mengatakan, PDAM sebagai Public service telah siap untuk menjawab kebutuhan air bersih dalam penyelenggaraan Sidang Sinode GMIT yang akan di ikuti oleh ribuan peserta.

“Saat ini, kami sedang mempersiapkan segala sesuatu, terutama dalam hal kebutuhan air bersih selama kegiatan sidang sinode GMIT di Rote Ndao,” ungkapnya.

Sampai dengan saat ini, jelas dia, pihak panitia belum melakukan koordinasi dengan pihaknya terkait dengan pelayanan air bersih selama kegiatan akbar itu berlangsung. Namun, PDAM tetap mengoptimalkan peranannya dalam menyediakan air bersih bagi para peserta sidang raya sinode GMIT.

Ia menjelaskan, yang menjadi fokus perhatian adalah pada titik rumah ibadah (gereja), hotel, rumah penduduk yang dipakai oleh para peserta, dimana tempat tersebut sudah terhubung jaringan air PDAM.

Sumber air Oemau, kata dia, memiliki debit air sebesar 228 per detik dengan jumlah pemakaian saat ini hanya 36 liter per detik, sehingga sudah bisa mencukupi kebutuhan air bagi peserta selama kegiatan.

Personil PDAM yang disiapkan untuk melayani kebutuhan air bersih sebanyak 20 orang staf dan 4 orang tenaga teknis. Sementara sebanyak 16 personil telah diturunkan ke lapangan untuk melakukan berbagai persiapan sebelum kegiatan berlangsung.

Ia berharap, sebelum kegiatan berlangsung, berbagai kesiapan dapat dilakukan demi kelancaran kegiatan akbar tersebut. (Arkhimes Molle)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *