Hari ini, Dua Kabupaten di NTT Diguncang Gempa Bumi

  • Whatsapp
Ilustrasi
Ilustrasi
Ilustrasi

KUPANG, berandanusantara.com – Hari ini, Rabu (13/7/2016) dalam waktu yang berbeda, dua kabupaten di Nusa Tenggara Timur (NTT) yakni Alor dan Sumba Barat Daya diguncang gempa bumi.

Informasi yang diperoleh dari Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kupang menyebutkan, gempa yang melanda Alor pada pukul 21:13 Wita berkekuatan 4,7 Skala Richter (SR).

Gempa berlokasi di 6.70 Lintang Selatan (LS), 127.55 Bujur Timur (BT) di 316 Kilo Meter Timur Laut Alor, Nusa Tenggara Timur. Sementara Kedalaman gempa 500 Kilo Meter.

Sementara di kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), gempa bumi terjadi pada pukul 14:53 Wita dengan kekuatan yang lebih rendah dibanding yang terjadi di kabupaten Alor, yakni 3,6 SR.

Lokasi gempa di SBD terjadi di 9.66 Lintang Selatan -119.04 Bujur Timur (17 Kilo Meter Barat Daya Sumba Barat Daya, provinsi NTT. Kedalaman Gempa 41 Kilo Meter. (Lik/AM)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *