Warga Wailiti Sikka Apresiasi Program Cagub NTT Benny K Harman

  • Whatsapp
Cagub Benny K Harman saat memaparkan visi dan misi kepada masyarakat. (Ist)
Cagub Benny K Harman saat memaparkan visi dan misi kepada masyarakat. (Ist)
Cagub Benny K Harman saat memaparkan visi dan misi kepada masyarakat. (Ist)

MAUMERE, berandanusantara.com – Cagub Nusa Tenggara Timur (NTT) Benny K Harman masih melakukan safari politiknya di daratan Flores. Kali ini, Minggu (1/4/2018), sosok yang akrab disapa BKH itu melakukan kampanye dialogis di Wailiti, kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka.

Sebelum kampanye dialogis, BKH pada pagi harinya masih sempat melakukan blusukan ke pasar Wuring. Di pasar tersebut, seperti biasa BKH meninjau sambil menyerap aspirasi dari para pedagang. Hal yang sama pun telah dilakukannya di sejumlah kabupaten yang dikunjungi.

Read More

Saat kampanye dialogis di Wailiti, seperti biasa sosok yang sangat berpengaruh di DPR RI, terutama Komisi III itu disambut dengan adat khas setempat. Kali ini, BKH disambut dengan tarian Hegong yang merupakan tarian khas untuk menyambut tamu-tamu terhormat.

Usai memaparkan lima program unggulan, Benny K Harman yang berpasangan dengan wakilnya Benny A Litelnoni (Harmoni), mendapat sambutan dan apresiasi yang besar dari masyarakat setempat. Umumnya, masyarakat menilai program tersebut sangat tepat menjawab berbagai permasalahan kehidupan selama ini.

Stefanus Kote Keban, misalnya, menilai program paket Harmoni tersebut merupakan solusi yang tepat untuk menuntaskan masalah kemiskinan yang selama ini mendera provinsi Nusa Tenggara Timur. Apalagi, kata dia, sejak zaman orde baru NTT selalu dinobatkan sebagai provinsi termiskin.

“Nasib “Tidak Tentu” yang disematkan di NTT ini sejak Orde baru sampai reformasi belum juga hilang. Semoga bapak dan calon wakil bapak terpilih dan mampu membawa NTT ini keluar dari kemiskinan,” ujarnya.

Sementara Rafael Meo, tokoh asal Ngada dengan tegas mengingatkan BKH agar menghindari korupsi. Apalagi, menurutnya, hampir seluruh media dalam pemberitaannya tidak luput memberitakan soal kasus korupsi.

“Kami sudah bosan dengan berita-berita sial korupsi. Saya pendukung Pak Benny. Saya datang hanya untuk mendengar paparan program pak Benny. Dan sangat bagus. Tolong untuk jangan korupsi,” tegas dia.

Sementara BKH pada kesempatan itu juga memberi apresiasi yang besar kepada masyarakat yang telah memberikan masukan kepadanya. Dia menegaskan akan siap diselidiki rakyat NTT, apakah pernah korupsi atau tidak.

“Saya terbuka untuk diselidiki oleh masyarakat, apakah saya ini pernah korupsi atau tidak, itu hak rakyat. Sehingga Bapa Mama tidak memilih kucing dalam Karung, selidiki para paslon yang ada,” tegasnya.

Di tempat yang sama juga, BKH mendengar banyak keluhan menyangkut dengan pelayanan kesehatan, dimana, kecenderungan rumah sakit lebih mementingkan administrasi ketimbang pertolongan kepada pasien.

Oleh karena itu, BKH berjanji jika terpilih menjadi Gubernur NTT, akan siap memperbaiki setiap bentuk pelayanan, termasuk di Rumah Sakit. (Tim)

Related posts